Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Romi Wijaya dan Amru
Chanwari telah menggelar kampanye tatap muka di beberapa titik yang ada di
Kabupaten Kayong Utara.
Kampanye tatap muka rata rata dihadiri masyarakat dengan
jumlah ratusan hingga ribuan warga, dimana tampak antusiasme masyarajat cukup
tinggi dalam setiap kampanye yang digelar oleh pasangan Romi Amru nomor urut
dua tersebut.
Dalam salah satu kesempatan, Pasangan Romi Amru menepis beberapa
isu-isu yang saat ini banyak beredar di Media Sosia. Salah satunya adalah terkait
isu pasangan Romi Amru tidak mendukung
Pendidikan dan Kesehatan gratis lagi.
Disampaikan Romi Wijaya, bahwa Pendidikan dan
Kesehatan gratis, sudah merupakan program wajib yang tetap menjadi prioritas
bahkan harus ditingkatkan.
"Pendidikan dan Kesehatan Gratis tetap
menjadi skala prioritas. Terutama Pendidikan Gratis, yang akan ditambah dengan
program berkelanjutan yang harus menuju pada peningkatan kwalitas, jadi kalau
ada yang bilang kami tidak lagi melanjutkan pendidikan gratis itu hanya isu hoax ," tegas Romi.
MH