Temui Warga Tionghoa Penjalaan, Daniel Johan Dan H Alias Dengarkan "Curhatan"

Daniel Johan foto bersama warga Dusun Rangkap desa Penjalaan.

Warta Kayong, Sukadana 12 Agustus 2018 – Setelah melakukan kunjungan dari Desa Rantau Panjang Daniel Johann yang di dampingi oleh ketua Partai, sekaligus Wakil ketua DPRD, dari Partai Kebangkitan Bangsa Kayong Utara, H. Alias serta para pengurus, bertolak menuju Desa Penjalaan Hulu tepatnya di Dusun Rangkap yang mayoritas adalah warga Tiong hoa .

Danel Johan anggota DPR RI dari fraksi PKB (Partai Kebangkitan Bangsa ) yang juga sebagai wakil ketua komisi IV tersebut mendengarkan “curhat” dari warga tionghoa yang sudah ratusan tahun menghuni kampung rangkap yang tua di desa penjalaan tersebut.

Daniel Johan bertemu dan berbincang dengan warga desa Penjalaan saat reses menjaring aspirasi dari bawah

Pertemuan di adakan di kediaman salah satu tokoh warga Tionghoa Ranngkap Desa penjalaan, dengan di hadiri puluhan warga yang begitu antusias.
” Kami di sini sudah sangat lama dan turun temurun pak, tapi keadaan kami masih seperti ini khususnya terkait dengan jalan, dimana sebagai akses utama kami untuk perekonomian, mohonlah dengan hormat agar dapat di bangun”. ungkap Sepo salah seorang Tokoh warga Tionghoa menyampaikan keluh kesahnya.

Dengan keadaan tersebut, Daniel Johan akan bersinergy bersama H Alias sebagai anggota DPRD Kabupaten Kayong Utara, untuk mendorong kebutuhan dasar masyarakat berupa pembangunan Jalan yang di butuhkan oleh warga Rangka, sebab jalan tersebut masih wilayah kerja Kabupaten sehingga menggunakan APBD.

“kalau masalah jalan ini, saya minta kepada Pak Haji alias untuk dapat membantu dan mendorong agar jalan di sini cepat di bangun, sebab mereka sangat memerlukan,”. Pungkas Daniel Johan .

( MH / 12 /08/2018 )

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama