Peringati Hari Jadi Transmigrasi Ke 67, PKB KKU Serahkan Bantuan ALSINTAN

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Kayong Utara menyerahkan bantuan Alat mesin pertanian dari aspirasi Daniel Johan yakni anggota DPR RI dari fraksi PKB .

Penyerahan tersebut di serahkan di Desa Telaga Arum Kecamatan seponti pada kamis 14 Desember 2017.Dalam acara tersebut juga di hadiri oleh Camat Seponti, Tokoh Agama, dan juga tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda Kecamatan seponti.

Alias selaku Ketua Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Kayong Utara menyampaikan apresiasi atas partisipasi dan juga semangat masyarakat petani Desa Telaga Arum.

“Saya sangat bahagia, sore ini kita bisa bertatap muka dan silaturohmi dalam acara serah terima bantuan alat penopang pertanian yakni jonder mini yang insyaallah bisa bermanfaat untuk masyarakat semua “. Ujar Alias dalam sambutanya.

Di sisi yang lain Alias juga meminta maaf jika belum dapat memperjuangkan segala kebutuhan mendasar yang di butuhkan masyarakat.

“Saya selaku wakil bapak bapak merasa belum bisa membantu ,mengakomodir segala kebutuhan masyarakat khususnya petani, namun dengan adanya bantuan ini,semoga bermanfaat bagi para petani dan kedepannya kami akan terus berjuang untuk lebih di tingkatkan lagi”.

Alias juga akan menyalurkan kembali bantuan alat mesin pertanian berupa jonder mini di akhir tahun 2017 di Desa Wonorejo Kecamatan Seponti dan juga di beberapa kecamatan yang lain, total untuk tahun ini ada 10 alat mesin pertanian yang di perbantukan PKB kepada para petani.

Bukan hanya itu, H Alias juga menjelaskan sebelumnya telah menyalurkan bantuan di desa Banyu Abang, Masbangun dan juga desa Alur Bandung.

Suriyadi, selaku ketua Kelompok Tani Sidomulyo mengucapkan kebagaiaan dan juga rasa  terimakasih yang mendalam kepada Daniel Johan yakni anggota DPR RI Pusak dari Fraksi PKB dan H Alias.

“Ini merupakan moment yang sangat berharga di mana tahun 2017 tepatnya tanggal 12 desember memperingati hari Transmigrasi yang ke 67 ,kami dapat hadiah peralatan jonder mini dari PKB”. Ungkap Suryadi

H.Mukhlas selaku tokoh Masyarakat juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih  atas segala partisipasi dan juga kepedulian kepada para petani di daerahnya.

“Semoga Jonder ini bermanfaat bagi para petani, dan khusus untuk H.Alias kami doakan agar dapat kembali mengemban amanah kami di masa uang akan datang untuk dapat lebih peduli memperjuangkan nasib kami para kaum petani “ pungkas H. Mukhlas. (MJ /14/2017)

http://https://www.youtube.com/watch?v=pkSRdVDCwRM&t=6s

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama