Para Kepala Desa Juga Harus Netral
Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara Alfian menghadiri Koordinasi Nasional Kesiapan Kepala Daerah dalam Menjaga Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Pemilihan Serentak Tahun 2024, di Ecovention Ancol Jakarta, Selasa (17/09/2024).
Dalam kesempatan ini, Pj. Bupati Alfian meminta kepada para Kepala Desa untuk tetap menjaga netralitas sesuai regulasi yang ada agar Pilkada 2024 dapat berjalan dengan kondusif, tertib, lancar, aman dan damai.
“Para Kepala Desa juga harus Netral” ucap Alfian.
Selain itu, Pj. Bupati Alfian juga mengatakan bahwa pemerintah daerah terus berkomitmen dalam menjaga netralitas ASN di Kabupaten Kayong Utara pada Pilkada 2024.
“Kami mengajak Bawaslu Kabupaten Kayong Utara, untuk bersama mengawal penyelenggaraan Pilkada 2024 di Kabupaten Kayong Utara sesuai dengan semangat bersama, agar Pilkada berjalan sesuai harapan baik dari seluruh warga masyarakat,” ungkap Alfian.
Sementara itu, koordinasi nasional juga disampaikan pula pemaparan dan diskusi seputar peran Kepala Daerah dalam menjaga netralitas ASN pada Pilkada 2024, dengan pembicara dari Kemenpan RB, Kemendagri, BKN, Polri dan Bawaslu.
Dikesempatan ini, Ketua BAWASLU RI Rahmat Bagja meminta jajarannya di daerah, yakni Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota untuk mengantisipasi netralitas aparatur sipil negara pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024.
“Seluruh Bawaslu provinsi dan Bawaslu kabupaten/kota yang hadir di sini agar segera melakukan koordinasi langsung dengan pejabat pembina kepegawaian (kepala daerah, red) di seluruh provinsi, kabupaten, dan kota di seluruh Indonesia,” ungkap Bagja. MH
Komentar
Posting Komentar