Agus Budi Satrio: Layanan EMS Merupakan Layanan Yang Kami Berikan Kepada Masyarakat

 

Kepala Pos Regional 9 Kalimantan Agus Budi Satrio, Usai Dampingi Wakil Bupati KKU Peresmian Gedung Baru Kantor Pos Sukadana.Poto MJ.Rabu ( 21/2/2018).

KAYONG UTARA – Kepala Pos Regional 9 Kalimantan Agus Budi Satrio yang hadir pada peresmian kantor Pos Cabang Sukadana mengaku bangga dan senang dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Kayong Utara.bukan hanya di KKU, menurut Agus yang di lakukan Pembangunan Kantor Pos.

“ Pembangunan kantor Pos kami lakukan bukan hanya di Kayong Utara saja, namun juga di beberapa Kabupaten pemekaran lain. Ini kebanggaan bagi kami dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat,” jelas Agus Budi Satrio saat di wawancarai usai mendampingi Wakil Bupati Idrus dalam Persmian gedung baru Kantor Pos Sukadana, Rabu (21/2/2018).

Ia juga menjelaskan, bahwa kantor pos untuk saat ini tidak hanya melayani pengiriman surat saja, namun juga jasa keuangan dengan metode baru.

“ layanan EMS merupakan layanan yang kami berikan kepada masyarakat, ini mempersingkat waktu pengiriman dan lebih cepat, bisnis online, serta layanan berbasis online lainya, seperti pembayaran tagihan listrik, PDAM, tagihan sepeda motor serta pengiriman uang dan melayani pengiriman uang dalam negri maupun luar negri, mengirim maupun menerima,” jelas Agus

Agus Budi Satrio, Mendampingi Wakil Bupati KKU Tinjau Gedung Baru Kantor Pos Sukadana.Poto MJ.Rabu (21/2/2018).

Agus Budi Satrio juga mengharapkan, dengan adanya kantor Pos yang baru diresmikan ini, Pelayanan kantor Pos akan lebih efektif bahkan bisa menumbuhkan semangat baru untuk melayani mayarakat di Kayong Utara.
Dalam melayani masyarakat PT Pos Indonesia, diakui Agus juga bekerjasama dengan Bank lain.

“ PT Pos saat ini menjalin kerjasama dengan bank-bank peemrintah di seluruh Indonesia.
Juga menjalin kerjasama dengan beberapa Bank, sehingga memudahkan masyarakat dalam bertransaksi, termasuk pengiriman ke luar negeri.

“Selain itu kita juga melakukan layanan kerekening bank, semua bank-bank pemerintah adalah mitra kami, hal ini kami lakukan guna mempermudah masyarakat saat melakukan transaksi ketika bank yang di maksud sedang tutup/libur,” imbuh Agus

Berbagai terobosan yang ia lakukan, diharapkan PT Pos Indonesia dapat tumbuh kembang bukan hanya di kota- kota besar, namun juga di Kabupaten Kayong Utara yang notabene daerah Pemekaran Baru yang baru ber usia sepuluh Tahun.

MJ/22/2/2018

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama